Pagi Ini 24 Pejabat Bengkulu Tengah Dikumpulkan di Hotel
Uji Kompetensi Bagi 24 Pejabat Eselon II Pemkab Bengkulu Tengah Jadi Dilaksanakan Pagi Ini. Tampak Suasana Pembukaan di Aula Salah Satu Hotel di Kota Bengkulu--
RAKYAT BENTENG.COM - Informasi semula Uji Kompetensi PPT Pratama di lingkungan Pemkab Bengkulu Tengah (Benteng) bakal tetap diadakan seiring telah turunnya izin dari Kemendagri terbukti benar. Undangan untuk menghadiri uji kompetensi yang dijadwalkan pagi ini telah disebar kepada para pejabat kemarin.
Kendati sebagian pejabat mengeluhkan pelaksanaan yang terkesan dadakan, sementara mereka sedang fokus menuntaskan program kedinasan di penghujung tahun, namun dipastikan para pejabat tersebut bakal hadir ke lokasi sesuai tertera di undangan.
"Kami sudah terima undangannya, besok pagi (hari ini, red), Insya Allah hadir. Lokasinya masih sama, di Grage Hotel Bengkulu. Tapi di undangan pelaksanaannya cuma sehari, kalau sebelumnya kan dua hari," ungkap salah seorang pejabat yang namanya tertera dalam peserta uji kompetensi.
Dikonfirmasikan, Sekdakab Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP membenarkan bahwa pagi ini uji kompetensi dilangsungkan. Disinggung apakah lantas setelah pelaksanaan uji kompetensi berlanjut ke mutasi pejabat, sekda belum dapat memastikannya.
"Kalau itu nanti (mutasi, red). Yang jelas pagi besok (Hari ini, red) uji kompetensi digelar. Lokasinya di grage hotel. Seluruh izin sudah lengkap," kata sekda.
Sebelumnya, Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPSDM Benteng yang juga ketua tim sekretariat, Mashuri, SE, MM membenarkan bahwa izin pelaksanaan uji kompetensi sudah turun dari Kemendagri. Ini jualah yang menjadi dasar pelaksanaan uji kompetensi setelah beberapa waktu lalu tertunda.(fry)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: