Sukseskan Desa Digital, Dinas PMD Kebut Perbup Aplikasi SIDONA

Sukseskan Desa Digital, Dinas PMD Kebut Perbup Aplikasi SIDONA

LIPUTAN 11 RBt - Dalam rangka menyukseskan desa digital se Bengkulu Tengah (Benteng), Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) tengah mengebut perampungan dasar hukum berupa Perbup pembuatan aplikasi Sistem Informasi Data Base Online Desa (SIDONA). Melalui SIDONA nantinya operator desa ataupun perangkat bisa mengakses segala informasi yang dibutuhkan. Termasuk soal Dana Desa (DD) atau Alokasi Dana Desa (ADD). Jadi pemerintah desa tidak perlu susah payah lagi berkoordinasi. Kabid Pemberdayaan Pemerintahan Desa, Dinas PMD Benteng, Neny Zarniawati, SH, MH membenarkan pihaknya sedang mengebut Perbup aplikasi SIDONA. "Saat ini Perbup SIDONA tengah disusun. SIDONA ini nantinya akan berfungsi untuk mengakses data atau informask yang diperlukan desa dalam rangka menyukseskan desa digital," jelas Neny. Neny juga mengharapkan melalui SIDONA akan tercipta efisiensi, efektivitas serta akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan desa. "Data yang ada di aplikasi SIDONA ini bisa juga digunakan untuk bidang layanan pemerintah daerah bagi OPD yang membutuhkan data atau informasi dari desa," demikian Neny.(ae2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: