Sambut Ramadhan, Himpaudi Gelar Doa Bersama

Sambut Ramadhan, Himpaudi Gelar Doa Bersama

EDUKASI RBt – Sebanyak 31 lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang bernaung dibawah Himpunan Pendidikan Anak Usia Dini (Himpaudi) Kecamatan Pondok Kelapa, Bang Haji dan Pematang Tiga mengikuti kegiatan doa bersama dan halal bihalal menyambut bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah. Ketua Himpaudi Benteng, Reni Astuti selain doa bersama juga mendengarkan tausiyah yang yang diisi oleh Ustad Noviar Hosnedy. Diharapkan kegiatan ini dapat menyambung tali silaturahmi dan kekompakan antar pengurus agar tetap terjaga. ‘’Kegiatan ini rutin kami adakan setiap tahunnya guna menyambut momentum ramadhan. Melalui kegiatan seperti ini semoga kekompakan dan silaturahmi kami tetap terjaga,’’ kata Reni. Sementara itu, kegiatan dilaksanakan di PAUD Umi Nabila Sabtu (10/4). Dalam pelaksanaan tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes). ‘’Dari Ramadhan setidaknya kita mendapat pelajaran penting dalam hidup sehari-hari. Sehingga menjadi pribadi yang selalu bersih dan fitri. Pribadi yang menjaga diri dan keluarga serta melatih kesabaran,’’ demikian Reni.(sir)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: