RAKYATBENTENG.COM - Setelah mencetak rekor tertinggi sepanjang masa, harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam pada Kamis pagi (6/3/2025) mengalami koreksi.
Harga turun Rp 3.000 menjadi Rp 1.706.000 per gram, setelah sebelumnya melonjak ke level Rp 1.709.000 per gram pada Rabu (5/3/2025).
Sebelumnya, rekor harga tertinggi emas Antam tercatat pada 20 Februari 2025 di level Rp 1.708.000 per gram. Namun, lonjakan tersebut tak bertahan lama karena kini harga kembali melemah.
Tak hanya harga jual, harga buyback atau pembelian kembali emas batangan Antam juga mengalami penurunan sebesar Rp 3.000 menjadi Rp 1.555.000 per gram.
BACA JUGA:Harga Emas Antam (ANTM) Hari Ini 5 Maret 2025 Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Masa
Pajak dan Ketentuan Buyback
Sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No 34/PMK.10/2017, transaksi jual emas ke Antam dengan nominal lebih dari Rp 10 juta dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) 22 sebesar:
- 1,5 persen bagi pemilik NPWP
- 3 persen bagi non-NPWP
Pajak ini otomatis dipotong dari total nilai buyback.
BACA JUGA:BRI Kembali Gelar Program Desa BRILian 2025, Wujud Nyata Dukung Asta Cita Pemerintah
Daftar Harga Emas Antam Hari Ini (6 Maret 2025)
- Emas Antam 0,5 gram – Rp 903.000
- Emas Antam 1 gram – Rp 1.706.000
- Emas Antam 2 gram – Rp 3.352.000
- Emas Antam 3 gram – Rp 5.003.000
- Emas Antam 5 gram – Rp 8.305.000
- Emas Antam 10 gram – Rp 16.555.000
- Emas Antam 25 gram – Rp 41.262.000
- Emas Antam 50 gram – Rp 82.445.000
- Emas Antam 100 gram – Rp 164.812.000
BACA JUGA:Deretan Promo Ramadan dari Subway, KFC, hingga Gokana, Nikmati Bukber Hemat dan Lezat!
- Emas Antam 250 gram – Rp 411.765.000
- Emas Antam 500 gram – Rp 823.320.000
- Emas Antam 1.000 gram – Rp 1.646.600.000
Pajak Pembelian Emas
Berdasarkan regulasi yang sama, pembelian emas batangan juga dikenakan PPh 22 sebesar:
- 0,45 persen bagi pemilik NPWP
- 0,9 persen bagi non-NPWP
Setiap pembelian emas akan disertai bukti potong PPh 22 sebagai bukti pembayaran pajak.
BACA JUGA:Rayakan Momen Bukber Makin Seru! PHD Hadirkan Promo Paket Bukber dengan Diskon 43%
Meskipun harga emas Antam turun hari ini, tren kenaikan harga dalam beberapa waktu terakhir tetap menarik perhatian investor. Apakah harga emas akan kembali menguat? Simak terus update harga emas terbaru. (**)