Jatuh dari Jembatan Gantung, Pria 40 Tahun Asal Bengkulu Tengah Alami Patah Lengan

Senin 28-08-2023,16:42 WIB
Reporter : Ricky Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.COM – Nahas dialami Ali Muhammad Nimar (40), warga Desa Pagar Agung Kecamatan Merigi Sakti Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Dirinya harus dilarikan ke salah satu rumah sakit di Kota Bengkulu usai terjatuh saat melintasi jembatan gantung di desa setempat sekitar pukul 15.05 WIB Senin 28 Agustus 2023. Dirinya mengalami luka-luka. Lengan tangan patah, hidung berdarah dan lutut lecet.

BACA JUGA:Seleksi CPNS 2023 Buka Lowong 15.858 Kuota Formasi Dosen, Berikut Syarat dan Tahapan Seleksi

BACA JUGA:Jual Foto Dapat Cuan, Berikut Rekomendasi Aplikasi Jual Foto Terbaik 2023

 

Kaur Keuangan Desa Pagar Agung, Maherudin menjelaskan Ali saat membawa material koral hilang kendali pada saat melintasi jembatan gantung setinggi 15 meter. Kemudian terjatuh dan korban terjun ke bawah jembatan mengakibatkan patah lengan tangan kiri, hidung berdarah dan lutut lecet.

 

"Keadaan dia terjatuh itu di bagian pinggir sungai, tepat di bebatuan. Hanya dia yang terjatuh motornya masih menyangkut di atas jembatan," jelas Maherudin.

BACA JUGA:KPK Buka Lowongan Magang Tiga Bulan, Cek Persyaratan dan Unit Lokasi Kerja di Sini

BACA JUGA:Bawaslu Kabupaten/Kota Diminta Jangan Ragu Tertibkan APK yang Melanggar

 

Maherudin melanjutkan, kejadian tersebut terjadi pada pukul 15.05 WIB.  Setelah kejadian langsung dibawa ke Puskesmas Pagar Jati dan kemudian dirujuk ke salah satu rumah sakit di Kota Bengkulu.

 

  ‘’Saat ini sedang dalam perjalanan. Saya belum tahu akan dibawa ke rumah sakit mana. Yang jelasnya sudah di rujuk ke rumah sakit wilayah kota Bengkulu," demikian Maherudin.(cw1)

 

Kategori :