Satu Pemain Brunei Diusir Wasit, Indonesia Unggul 2-0

Senin 26-12-2022,18:46 WIB
Reporter : rakyatbenteng
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.COM – Pertandingan Piala AFF 2022 mempertemukan tim nasional (Timnas) Indonesia melawan Brunei Darussalam Senin (26/12) sore hari ini.

Pada babak pertama, tim Garuda Muda yang bermain cukup apik berhasil unggul sementara dari Brunei dengan skor 2-0.


Kedua gol dilesatkan melalui sepakan pemain andalan Garuda, Syahrian Abimanyu dan Dendy Sulistyawan.


Berbeda dengan Indonesia, Brunei harus rela kehilangan satu pemainnya yang harus keluar lapangan karena menerima kartu merah dari wasit.


Sejauh ini, anak asuh pelatih Shin Tae Yong telah berhasil melesatkan 14 peluang dengan 3 bola mengarah ke gawang.
Secara grafik, Indonesia unggul dalam penguasan bola 69 persen.

Sementara Brunei hanya 31 persen.


Pada pertandingan kali ini, Shin Tae Yong mengandalkan Spasojevic sebagai juru gedor.

Pemain naturalisasi itu disokong oleh tiga pemain di belakangnya, Ramdani, Egy Mualana, Dendy Sulistyawan.


Sementara, Abimayu bersama Irianto menjadi jenderal lapangan bagi tim Merah Putih itu. Skema formasi permainan, 4-2-3-1.(*)

Artikel ini sebelumnya sudah tayang dengan link : https://disway.id/read/675325/indonesia-unggul-2-0-brunei-main-10-pemain-ini-cuplikan-gol-gol-di-babak-pertama

Kategori :