BENGKULU RBt - Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, Direktur Utama (Dirut) Rakyat Bengkulu Media Grup (RBMG) – Sumatera Ekspres Grup (SEG) H.M.Muslimin, SH, MH terpilih sebagai penerima penghargaan “Press Card Number One” (PCNO) dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat tahun ini. Penghargaan berupa pin emas bertuliskan Press Card Number One, Kartu Pers Nomor Satu, serta sertifikat diserahkan langsung oleh Presiden Jokowi yang menghadiri puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022 dan HUT ke-76 PWI yang dipusatkan di halaman Masjid Al-Alam–masjid terapung di Kendari secara virtual dari Istana Presiden Bogor, Rabu (9/2).
Muslimin merupakan satu-satunya penerima penghargaan PCNO dari Provinsi Bengkulu. Bersamanya, terdapat 29 jurnalis senior dari provinsi berbeda yang juga menerima penghargaan serupa. Raihan ini kiranya menjadi inspirasi sekaligus motivasi para wartawan khususnya di Provinsi Bengkulu untuk terus eksis melahirkan karya-karya jurnalistiknya secara profesional.
Disampaikan Penanggung Jawab HPN 2022 yang juga selaku Ketua Umum PWI, Atal S Depari bahwa penghargaan tersebut diberikan kepada wartawan profesional dengan kompetensi dan memiliki integritas tinggi.
Pemberian penghargaan telah melalui seleksi yang dilakukan oleh tim yang terdiri dari Ismet Rauf, Atal S Depari, Mirza Zulhadi yang disahkan dalam Rapat Pleno Pusat HPN.
Raih Penghargaan PCNO, Dirut RB Media Grup Jadi Inspirasi Wartawan se Provinsi Bengkulu
Kamis 10-02-2022,09:31 WIB
Editor : admin
Kategori :