Aulia-Fazya Jabat Ketua-Wakil Ketua OSIS SMAN 1 Benteng

Sabtu 18-09-2021,08:24 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Kepala SMAN 1 Benteng EDUKASI RBt – Panitia pemilihan Ketua-Wakil Ketua OSIS SMAN 1 Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) kemarin melakukan penghitungan suara. Alhasil, pasangan calon (Paslon) nomor 4, Aulia Riskan Hasibuan-Fazya Mutia Eza Bela meraup nilai tertinggi 256 suara dibandingkan paslon lain. Sehingga dipastikan berhak menjabat Ketua-Wakil Ketua OSIS baru. Sementara diurutan kedua paslon nomor urut 3, Khairul Anam-Yuriska Tia Helena meraup 231 suara, urutan ketiga paslon nomor urut 1 Rahmat Akbar Adila-Cindy Oktavia meraup 173 suara. Terakhir, paslon nomor urut 2 Kevin Nofetra Raja-Elysa Septi Andiny meraup 68 suara. Waka Kesiswaan SMAN 1 Benteng, Syafrida, S.Pd.i mengatakan, sebanyak 800 orang baik itu pelajar dan guru berpartisipasi menyalurkan suaranya dengan rincian 728 suara sah dan 72 suara yang tidak sah. “Jumlah suara hari ini (kemarin, red) di sesi kedua berjumlah 398 suara. Diakumulasikan dari jumlah suara di sesi pertama dengan total 800 suara. Usai pemilihan panitia langsung menggelar pengitungan suara dan hasilnya Aulia-Fazya memiliki suara terbanyak,” ujar Syafrida. Syafrida menuturkan, ketua OSIS terpilih mengusung tema satu langkah berjuang untuk kemajuan ini, diharapkan mampu mengemban tugas dengan baik,mengharumkan nama sekolah melalui berbagai prestasi dan menjaga nama baik sekolah dalam keorganisasian. ‘’Selamat kepada ketua OSIS yang baru. Diharapkan menjadi pemimpin yang amanah, bertanggung jawab dan mempererat rasa persaudaraan di lingkungan sekolah,’’ demikian Syafrida.(sir)

Tags :
Kategori :

Terkait