Benteng Bakal Miliki Sekolah Percontohan

Kamis 29-04-2021,08:28 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

KARANG TINGGI, RBt - Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) kemarin mendatangi kantor Bupati Bengkulu Tengah (Benteng). Kedatangan rombongan guna memberikan audiensi terkait rencana peningkatan mutu pendidikan. Salah satu bentuk nyatanya, kedepan di Benteng akan dibentuk sekolah percontohan, baik tingkat PAUD, SD maupun SMP.

Staf Ahli Bidang Pendidikan dan Kesehatan APKASI, Dr. Himmatul Hasanah, S.Pt, M.P menjelaskan sebelum dibentuknya sekolah percontohan, terlebih dahulu guru di Benteng akan diberikan pelatihan metode pembelajaran. Diutamakan untuk pembelajaran matematika menyenangkan dan Bahasa Inggris cepat.

‘’Indonesia ada diurutan 72 dunia tentang kualitas pendidikan. Indikator ini utamanya pada Bahasa Inggris dan Matematika. Maka dari itu, APKASI terus melakukan pembenahan. Akan memberikan pelatihan bagi guru untuk kemudian nanti dibentuk sekolah percontohan. Kami akan awasi selama satu tahun,’’ ujarnya.

Himmatul menjelaskan, metode pelatihan tidak akan berbenturan dengan metode atau rumus yang sudah ada selama ini. Namun memberikan alternatif metode.

‘’Guru ini dalam mengajar muridnya bisa menyenangkan dan bahagia. Kemudian metode belajar bahasa inggirs cepat dalam tiga hari. Apabila kedepan ini berjalan dengan lancar dan penguasaan bahasa inggris sudah bagus, kita bisa berkompetisi di level internasional,’’ jelas Himmatul.

Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Benteng, Saidirman, SE, M.Si menyambut baik program tersebut. Seluruh guru nantinya akan diminta berpartisipasi aktif dalam pelatihan matematika dan bahasa inggris ini.

‘’Juni nanti sudah mulai pelatihan. Satu sekolah diminta kirimkan satu gurunya,’’ pungkas Saidirman.(fry)

Tags :
Kategori :

Terkait